Cara Memperbaiki Tombol Reply Untuk Komentar Pada Blog

Hai sob, lama tak jumpa...:D kali ini saya akan membahas tentang Cara Memperbaiki Tombol Reply Untuk Komentar Pada Blog. Artikel ini saya buat karena saya sendiri pernah mengalami hal tersebut, ke sal sekali rasanya bila tombol reply pada komentar blog kita tidak berfungsi & pasti sangat ribet jadinya untuk membalas komentar yg ada. Beberapa bulan saya menjelejahi Mbah Google namun saya tidak pernah menemukan caranya, akhirnya tepat pada hari ini saya menulis artikel ini saya dapat informasi dari salah seorang blogger dan dia memberi tau berbagai macam cara dan saya coba cara tersebut satu persartu dan akirnya salah satu cara tersebut berhasil saya gunakan!  Ya saya sangat senang sekali karena tombol reply untuk blog saya sudah kembali berfungsi. Oke untuk teman-teman yg mengalami hal serupa dengan saya maka saya disini akan memberi tahu caranya.
Banyak cara yg digunakan, ada yg mengganti script untuk komenar tersebut, dan sampai ada yg frustasi hingga mengganti template blog mereka dan itu sangatlah BODOH menurut saya, karena menurut saya "Semua masalah pasti ada jalan keluarnya" :D
Sebelum:


Sesudah: 




Cara yg terakhir dan ini adalah cara yg ampuh digunakan untuk blog saya yaitu dengan mengganti IdBlog kita didalam script untuk komentar, caranya :
- Login Blogger.com
- Pilh Template
- Edit Html
- Lalu cari kode BlogId (gunakan Ctrl+F)
- Setelah itu ganti semua BlogId tersebut dengan BlogId milik kalian
- Selesai
Coba sekarang kalian test tombol reply milikk kalian pasti bisa digunakan kembali :D
Bagi yg belum tau dimana atau bagaimana cara melihat BlogId, kalian tinggal masuk ke dasbor pada blogger dan dikolom URL browser yg kalian pakai disitu ada tulisan seperti https://www.blogger.com/blogger.g?blogID=2454320658170880241 maka BlogId kalian adalah yg berwarna merah tersebut.
Sekian info dari saya, semoga membantu untuk kalian!